RDK FM

Penggunaan Aplikasi Sobat TB yang di dalamnya dapat melakukan skrining. Sumber. Yayasan KNCV Indonesia


Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia (RI), Budi Gunadi Sadikin mengimbau masyarakat untuk melakukan skrining mandiri Tuberculosis (TBC) melalui aplikasi Sobat TB. Ajakan ini disampaikan pada Minggu (08/12), sebagai bagian dari upaya menurunkan angka kasus TBC di Indonesia, di mana Indonesia masih menjadi salah satu negara dengan TBC tertinggi di dunia. Melalui aplikasi tersebut, masyarakat dapat mengevaluasi risiko secara mandiri dan mendapatkan rujukan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Pemerintah berharap langkah ini dapat mempercepat deteksi dini dan pengobatan TBC di seluruh lapisan masyarakat.

Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES), jurusan Kesehatan Masyarakat (Kesmas), semester lima, Aulia Swarna Dewi menuturkan, mahasiswa kesehatan dinilai dapat menjadi ujung tombak dalam edukasi dan sosialisasi, seperti memberikan penyuluhan, mengajarkan penggunaan alat skrining, dan memotivasi masyarakat untuk melakukan pemeriksaan.

“Tantangan utama dalam skrining TBC adalah kurangnya informasi, dan akses terbatas di daerah terpencil. Untuk mengatasi ini, menurut saya diperlukan edukasi yang konsisten dan layanan keliling yang bersifat gratis agar masyarakat lebih mudah dan nyaman mengaksesnya,” tanggapnya.

Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM), jurusan Pengembangan Masyarakat Islam (PMI), semester tiga, Arya Putra Hafair menuturkan, aplikasi Sobat TBC lahir sebagai terobosan kesehatan digital. Dirinya menyarankan pemerintah untuk melibatkan generasi muda melalui program kampus untuk memperluas sosialisasi dan mengatasi kesenjangan akses teknologi.

“Menurut saya aplikasi Sobat TBC ini sangat membantu, terutama untuk orang seperti saya yang ingin memeriksa kesehatan tanpa harus langsung pergi ke rumah sakit. Namun, saya khawatir soal cara penggunaannya karena tidak semua orang paham teknologi, terutama yang sudah lanjut usia,” pungkasnya.

(Edith Indah Lestari)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *