
Fasilitas drinking fountain yang diharapkan tersedia pada seluruh fakultas UIN Jakarta.
Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengharapkan fasilitas drinking fountain dapat disediakan di setiap fakultas setelah hadirnya fasilitas serupa di depan bagian akademik. Fasilitas tersebut dinilai bermanfaat dalam mendukung gaya hidup sehat dan ramah lingkungan, dengan menyediakan sumber air minum bersih serta mengurangi penggunaan botol plastik sekali pakai. Kehadiran drinking fountain yang telah tersedia mendapat banyak tanggapan positif dari mahasiswa.
Mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), semester tiga, Arshanda Putri Sri Rahayu menuturkan, kondisi sarana dan prasarana sekarang sudah lebih baik dibanding sebelumnya. Dengan diadakannya drinking fountain, hal ini bermanfaat bagi civitas akademik, salah satunya yaitu memudahkan mahasiswa dalam mengakses air minum sehari-hari, sehingga dapat lebih menghemat pengeluaran mereka.
”Karena kondisi daerah Ciputat yang sangat panas, mahasiswa kadang suka kebingungan kalau air habis harus isi kemana. Dengan dibangunnya fasilitas ini akan sangat mempermudah mahasiswa untuk mengakses air. Harapan untuk kedepannya, semoga fasilitas ini tetap selalu ada sampai seterusnya, serta dapat disediakan di seluruh fakultas,” ungkapnya.
Mahasiswa Fakultas Dirasat Islamiyah (FDI), jurusan Dirasat Islamiyah (DI), semester tiga, Eka Miftahul Sakinah menuturkan, sesuai dengan tujuan kampus yaitu green campus, fasilitas ini dapat menunjangnya. Mahasiswa menjadi lebih mudah untuk mengisi air minum dengan hanya membawa botol minum saja, sehingga mahasiswa tidak harus berjalan ke warung terdekat untuk membeli air minum kemasan plastik.
“Fasilitas ini mendukung gaya hidup sehat mahasiswa supaya lebih banyak minum air putih dibanding dengan minuman yang berasa. Saya berharap semoga fasilitas serupa lebih menyebar untuk tersedia di berbagai fakultas, agar mahasiswa lebih mudah untuk mengisi air minum, dan sedikit saran supaya pihak kampus juga memperhatikan beberapa fasilitas yang harus dibenahi lagi kedepannya,” pungkasnya.
(Nayla Putri Kamila didukung oleh Edith Indah Lestari)