RDK FM

Suasana berlangsungnya Literasi Media di Taman Tanggul Pantai PTPIN oleh HMPS Jurnalistik UIN Jakarta


Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Jurnalistik sukses gelar gerakan mendukung literasi melalui Literasi Media. Literasi Media bertajuk “Literasi Tanpa Batas, Mewujudkan Bangsa yang Cerdas”. Acara digelar di Taman Tanggul Pantai Pembangunan Terpadu Pesisir Ibukota Negara (PTPIN), Cilincing, Jakarta Utara. Acara berlangsung selama dua hari hingga Minggu (03/03). Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan didukung antusias para warga sekitar.

Organizing Committee (OC), Abdullah Ali menuturkan, tujuan digelarnya Literasi Media adalah untuk meningkatkan rasa simpati dan empati yang ditumbuhkan terhadap lingkungan sekitar. Tidak hanya itu, Literasi Media juga bertujuan guna mengenalkan dan menyebarluaskan pengetahuan  jurnalistik melalui kegiatan sosial.

“Agenda tersebut berlandaskan banyaknya daerah terpencil di Indonesia yang belum mendapatkan akses media dan pendidikan secara merata. Dengan itu, kegiatan tidak hanya dibentuk melalui kepedulian sesama, melainkan juga dibentuk sebagai penerapan ilmu jurnalistik yang sudah dipelajari oleh mahasiswa,” tuturnya.

Ketua Departemen (Kadept) Bidang Sosial dan Keagamaan (Sosgam) HMPS Jurnalistik, Zulkifli Nur Faizal menjelaskan, cara yang dilakukan untuk melaksanakan program kerja di lapangan adalah dengan mendekati anak-anak kecil terdahulu. Selanjutnya, membuat taman bermain yang dibimbing oleh mentor.

“Semoga kelak anak-anak kecil yang di Indonesia dapat membebaskan dirinya untuk berekspresi. Semoga dengan adanya Literasi Media, hal itu dapat menggugah hasrat masyarakat luar untuk senantiasa membagi ilmu yang dimiliki, serta menyebarluaskan kebermanfaatan ilmu terhadap sesama,” jelasnya.

(Keyzar Devario)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *